Review : Perbandingan Sunscreen Carasun vs Sunscreen Azarine, mana yang bagus ? Terbaru

Perbandingan Sunscreen Carasun vs Azarine, Mana yang Lebih Baik? 
( Sumber foto: jesslynxiu by Lemon8 )
Banyak brand skincare bersaing untuk mendapatkan produk Tabir Surya perawatan kulit wajah terbaik.
Tabir Surya brand lokal ini sedang hangat di perbincangkan karena ke unggulannya yakni Carasun dan Azarine. Bagi kamu yang suka skincarean kamu harus tau perbandingan Sunscreen Carasun vs Azarine.

Manaka dari dua item  produk brand lokal ini yang lebih unggul ?
Yuk, simak penjelasannya perbandingan d kedua produk brand lokal Carasun vs Azarine sebagai perawatan perlindungan wajah terbaik.

Carasun Sunscreen Solar Smart UV Protector

Tabir Surya Carasun Solar Smart UV Protection memiliki SPF 45++++ sebagai pelindung kulit dari sinar matahari UVA dan UVB yang berbahaya untuk kesehatan kulit.

Diformulasikan berfungsi untuk menghidrasi, menutrisi dan melindungi kulit dari paparan blue light dan polusi. Perawatan kulit wajah Carasun terdapat kandungan Ekstrak beras didalamnya yang tentunya digabungkan dengan teknologi CityStem yang mampu mengatasi permasalahan kulit.

Kemasan Sunscreen Carasun didesain berbagai ukuran, termasuk tube dan travel size. Di label kemasan tertulis noncomedogenic yang artinya tidak menimbulkan komedo tentunya bisa menyumbat pori-pori. Tidak hanya itu Sunscreen Carasun terdapat jenis alcohol baik untuk wajah, yaitu Stearly alcohol.

Alcohol ini berlemak tentunya berasal dari bahan-bahan alami berasal dari tumbuh-tumbuhan dan buah-buahan. Alcohol jenis ini diketahui bisa melembabkan kulit. Hal ini tidak rentan menyebabkan wajah menjadi kering.

Menurut klaimnya, Sunscreen Carasun bisa digunakan semua jenis kulit termasuk sensitif sekalipun. Tak hanya itu diklaim mampu bertahan di wajah hingga 8 jam tetap terasa segar.

1. Kelebihan sunscreen Carasun Solar Smart UV Protector
Sunscreen Carasun ini mungkin bisa menjadi salah satu alternatif chmical Sunscreen yang tidak bikin kusam menimbulkan white cast. Dari berbagai review kelebihannya, Carasun memiliki tekstur yang ringan atau soft. Walaupun teksturnya soft, kamu tidak perlu cemas karena tetap terasa ringan di wajah sesuai dengan klaimnya.

Aromanya terlalu menyengat tetapi tidak menggangu, aromanya cukup menenangkan seperti wangi body lotion.

Selama beberapa jam seharian, pemakaian Sunscreen Carasun tidak tampak kusam di kulit tetap terasa lembab.

Sunscreen Carasun memberikan perlindungan merata atau tidak terlihat belang, menurut salah seorang dokter kecantikan dan skincare enthusiast.

Minyak berlebihan di wajah, ketahanan cukup baik dengan kondisi pemakaian seharian di bawah ruangan AC. Pada kulit wajah normal cenderung kering, Carasun ini tidak terasa berminyak.

Sunscreen Carasun harga cukup bersahabat di kantong. Ada berbagai ukuran yang bisa kamu pertimbangkan sebelum membeli.

2. Kekurangan sunscreen Carasun Solar Smart UV Protector

Setelah diaplikasikan Sunscreen Carasun, produk ini ternyata dapat meninggalkan lapisan licin yang tadinya tipe kulit berminyak, terasa semakin berminyak ini  tidak nyaman ketika menyentuh area kulit wajah.

Yang kamu harus dilakukan, kamu perlu tap wajah dengan tisu agar membuat kulit terasa matte. Setiap kulit mungkin terasa berbeda klaim manfaatnya.

Ada sebagian jenis kulit, produk ini bisa menyebabkan peeling bila digunakan bersamaan dengan makeup

Sunscreen Azarine Hydrasoothe Sunscreen Gel SPF 45 PA ++++
( Sumber Foto: stephanieaurelia Lemon8 )
Jika tipe kulit kamu berminyak atau kombinasi dan tidak suka sensasi lengket atau berat di wajah. Nah, kamu bisa Sunscreen Azarine ini bisa jadikan pertimbangan.

Azarine Hydrasoothe Sunscreen Gel SPF 45 PA ++++ terdapat kandungan bahan aktif alami, bermanfaat untuk kulit wajah anda.

Berikut ini manfaat bahan-bahan alami yang terdapat dalam Sunscreen Azarine Hydrasoothe Gel SPF 45 PA++++, secara spesifik yakni:

Aloevera, berfungsi sebagai antiradang dan anti septik alami dapat menyegarkan, menenangkan, menghidrasi kulit wajah.
Green tea, berfungsi menangkal radikal bebas dan Anti aging karena antioksidan yang tinggi.

Propolis, berfungsi mempercepat penyembuhan luka terdapat anti bakteri.
Pomegrante, mampu memperlambat penuaan dini dan melindungi paparan sinar matahari

Apa saja kelebihan dan kekurangan Sunscreen Azarine Hydrasoothe Gel SPF 45 PA++++ ?

Berdasarkan review  kelebihan Sunscreen Azarine Hydrasoothe Gel SPF 45 PA++++ dari beberapa pengguna, ada beberapa hal yang menjadikan kelebihan produk ini, yakni :

1. Tekstur gel yang ringan

Tekstur Azarine berupa gel cream yang sangat ringan di kulit 
(Sumber foto: tiffanymurjadi Lemon8 )
Kamu tidak perlu cemas kulit terasa lengket dan berat bila menggunakan Sunscreen Azarine sebanyak 2 ruas jari.
Teksturnya berupa gel berwarna putih yang tentunya terasa ringan di kulit wajah

Sunscreen ini mudah di blend di wajah karena waterbased dalam formulasinya. Sunscreen Azarine Hydrasoothe Gel SPF 45 PA++++ mudah menyerap dan diratakan di permukaan wajah.

Ketika diratakan di permukaan wajah, ada sensasi dingin yang kamu rasakan. Kulit terasa lembab dan juga terhidrasi setelah diaplikasikan beberapa jam.

2. Tidak menimbulkan white cast

Tidak ada white cast, sesuai dengan klaimnya, yakni residu atau lapisan putih yang menempel di wajah setelah di aplikasikan Sunscreen. Wajah menjadi bersih tidak kusam tidak terlalu berminyak dan berat di wajah. Tertarik, untuk mencoba ?

3. Harga terjangkau

Degan harga sekitar Rp 65.000 kamu bisa merasakan manfaatnya. Sunscreen Azarine ini sangat ramah di kantong. Sunscreen Azarine bisa kamu beli toko kecantikan terpercaya di kotamu atau kamu bisa cek di Official Azarine Shopee Indonesia

Kekurangan Sunscreen Azarine Hydrasoothe Gel SPF 45 PA ++++

Sunscreen Azarine banyak kelebihan namun brand lokal ini memiliki kekurangan juga, seperti:

1. Bisa menyebabkan peeling

Setelah diaplikasikan salah seorang pengguna Sunscreen Azarine mengalami peeling. Hal ini terjadi penggunaan produk makeup setelah dilanjuti Sunscreen.
Belum tahu penyebab faktor terjadinya peeling tersebut, entah pemakaian makeup atau cara penggunaan foundation yang digosok bukan di tap perlahan

Untuk mengatasinya, kamu harus menunggu beberapa saat sampai Sunscreen Azarine benar meresap di permukaan wajah secara merata, baru memakai produk makeup.

2. Hanya hadir dalam satu ukuran kemasan

Namun, produk ini hanya tersedia dalam satu ukuran, yaitu 50 ml.
Kesimpulan Sunscreen Carasun vs Azarine setiap produk mungkin ada beberapa kekurangan dan kelebihan tentunya bisa jadi bahan pertimbangan sebelum membeli.

Kedua Sunscreen brand lokal ini sama-sama mempunyai klaim tekstur yang ringan, hasil akhir yang didapatkan berbeda setiap jenis kulit mungkin ada beberapa faktor yang belum diketahui.

Adanya perbedaan hasil akhirnya setelah diaplikasikan, Sunscreen Carasun Solar Smart UV Protector lebih cocok untuk kamu yang memiliki kulit normal cenderung kering. Sedangkan Sunscreen Azarine lebih pas jika tipe kulit kamu berminyak atau kulit kombinasi.

Mencakup soal harga, Sunscreen Azarine lebih bersahabat dan ramah dikantong, yakni dengan harga Rp 65.000 ukuran 50 ml. Sedangkan, Sunscreen Carasun dibandrol dengan harga Rp 69.000 untuk ukuran 30 ml dan ukuran 70 ml dikisaran harga 137.000 Rupiah.

Mana yang bagus tentunya, kamu harus mencoba keduanya, dan merasakan hasilnya.

Mengenai kedua Sunscreen Carasun vs Azarine kamu juga bisa membaca review beuty influencer. Dengan begitu kamu bisa mempertimbangkan produk mana yang cocok sesuai dengan jenis kulit kamu.

Jadi, bagaimana setelah membaca review perbandingan Sunscreen Carasun vs Azarine. Nah, mana yang cocok yang sesuai jenis kulit kamu ?
Sponsor
Sponsor
Review
Pejwan
Pejwan
Blogger Penikmat Kopi
Posting Komentar
komentar teratas
Terbaru dulu
Daftar Isi
Tautan berhasil disalin.