Review : Liptin Hanasui Review Terbaru

Review Liptin Hanasui Stain dan Tahan Lama

Liptin sedang digandrungi banyak wanita karena mudah menyerap sehingga tampilan bibir terlihat segar dan tetap tahan lama. Biasanya, liptin yang beredar dipasaran rentan kering dan bikin bibir pecah-pecah liptin Hanasui ini bisa kamu coba.

Diformulasikan untuk menjaga meningkatkan hidrasi dan kelembaban bibir, dengan  tekstur Aqua jelly menjadi ringan di bibir. Karena kaya Vitamin E yang bagus sebagai antioksidan dan Hydrolyzed milk protein, kandungan ini yang mampu membuat ketahanan pada liptin Hanasui. Harganya terjangkau hanya Rp 17ribuan kamu bisa mencoba liptin dari Hanasui.

1. Dikemas dengan elegan dan terlihat lebih menarik


Brand Hanasui selalu berinovasi dengan kemasan yang unik dan menarik tentunya elegan setiap produknya ini menjadikan ciri khas brand Hanasui. Liptin Hanasui didesain dengan kotak perpaduan pink soft tampak elegan, tertera nama merek, ingredient, serta no registrasi BPOM. Wadahnya unik pink transparan berbentuk persegi ukuran 3,5 ml. Dibawahnya transparan sehingga akan kelihatan shade agar bisa menentukan warna yang cocok untuk bibir kamu.

2. Tersedia 6 varian shade warna

Liptin Hanasui tersedia enam shade warna, kamu bisa menentukan mana yang cocok untuk bibir kamu. Liptin Hanasui berwarna cenderung pink dan merah fresh.

Saya pikir ketiga warna pink  hampir sama saat diaplikasikan ke bibir. Hal ini dikarenakan warna yang dihasilkan juga menyesuaikan dengan warna bibir aslinya. Sayangnya, warna  paling gelap agak sedikit bernoda dan sulit dibaurkan saat dicoba.

Pilihan warna Hanasui Tintdorable Lip Stain:

01 Cherry: Red cherry

02 Peach: Red hint of peach

03 Ruby: red hint of purple

04 Sweet: Pink (MLBB)

05 Coral: Brownish coral

06 Bloody: red wine

3. Pigmentasinya intens dan stain tahan lama

Saat pertama kali melihat liptin Hanasui di tangan, saya sudah menduga liptin ini akan menghasilkan pigmentasi warna yang kuat karena teksturnya yang cenderung halus dan pekat. Liptin shade Hanasui ini dapat dengan mudah menutupi warna bibir yang gelap. Saat diaplikasikan ke bibir, warnanya tidak slip kecuali warna gelap.

4. Formula ringan di bibir nyaman dan tidak membuat kering

Memiliki kandungan pelembab yakni Vitamin E mampu menghidrasi kulit di area bibir dan meningkatkan fungsi pelindung bibir. Terdapat juga kandungan antioksidan milk protein meningkatkan hidrasi dan melembabkan bibir

Secara menyeluruh, kandungan dari produk ini sangat baik dan aman. Menggunakan liptin Hanasui ini bibir tidak terasa kering atau berat di bibir. Memberikan hasil  glossy, aromanya enak seperti bubble gum saat pertama kali dioleskan ke bibir

Ingredients Hanasui Tintdorable Lip Stain

Aqua, Butylene Glycol, Octyidodebanol, Glycerin, Ammonium Acryloyldimethyltaurate / VP Copolymer Sodium Acrylate/ Sodium Acryloyldimethyl Taurate Copolymer, Phenoxyethanol, Dimethicone, Isohexadecane, Polysorbate 80, Fragrance, Hydrolyzed Milk Protein, Sodium Saccharin, Tetrasodium EDTA, Tocopheryl Acetate, Triethylene Glycol, Sorbitan Oleate May Contain: C 77891, CI 14720, C/ 15985, C/ 16035, C) 16255, C/ 17200, C/ 19140, CI 42080.

5. Ketahanan dan tekstur cwnd cair dan mudah diratakan

Liptin Hanasui lebih cocok untuk kamu yang mau kering tapi tidak mengelupas di bibir dan mempertegas tekstur bibir. Ada baiknya tetap menggunakan lip balm sebelum menggunakan liptin.

6. Tahan lama dan tampak natural

sponsor

Liptin Hanasui, cukup baik ketahanannya stain sampai hingga 5 jam, ketika makan dan minum warnanya memang akan perlahan hilang, namun tetap stain dan natural. Cocok untuk kamu yang suka menggunakan liptin tahan lama dan tidak perlu touch up

Kesimpulan
Secara keseluruhan varian warna wearable dan juga nude yang fresh alami. Harganya cukup relatif murah dengan kemasan elegan dan menarik. Formula yang ringan serta mudah diratakan di area bibir

Lipcare
Pejwan
Pejwan
Blogger Penikmat Kopi
Posting Komentar
komentar teratas
Terbaru dulu
Daftar Isi
Tautan berhasil disalin.